re·ak·si /réaksi/ n 1 kegiatan (aksi, protes) yang timbul akibat suatu gejala atau suatu peristiwa: putusan rektor telah menimbulkan — mahasiswa yang berupa pemasangan tulisan yang mengecam putusan itu; 2 tanggapan (respons) terhadap suatu aksi: dia tidak memberikan — apa-apa ketika dimarahi ayahnya; 3 perubahan yang terjadi karena bekerjanya suatu unsur (obat);
— adisi reaksi dua molekul atau lebih yang membentuk molekul lebih kompleks;
— kimia perubahan materi yang menyangkut struktur dalam molekul suatu zat;
be·re·ak·si v mengadakan reaksi: tertuduh itu ~ ketika hakim membacakan putusan baginya;
me·re·ak·si v mengadakan reaksi: dalam perjalanan sejarah selalu ada dialektika, yang satu muncul ~ terhadap yang ada sebelumnya;
pe·re·ak·si n alat untuk mengadakan reaksi
Kata reaksi juga ditemukan dalam sinonim sejumlah kata dalam pembendarahan kata kami seperti:
Sinonim Tanggapan, Sinonim Ekstrem, Sinonim Menjawab, Sinonim Jawaban, Sinonim Konservatif, Sinonim Tindakan, Sinonim Sahutan, Sinonim Balasan, Sinonim Kolot, Sinonim Lama, Sinonim Ekstremis, Sinonim Akibat, Sinonim Sambutan, Sinonim Jawab, Sinonim Proses, Sinonim Bidasan,
Arti kata Reaksi menurut KBBI disedikan oleh Kemendikbud, Aplikasi Artikatabbi merupakan web yang dibuat untuk memudahkan pencarian dan akses terhadap kosa kata Indonesia serta materi pelajaran bahasa Indonesia yang lengkap. Artikata yang ada di web ini adalah Hak Cipta Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, Kemdikbud (dahulu Pusat Bahasa). Pencarian kosa kata baru dapat membuka link resmi dari kemendikbud yaitu : kbbi.kemdikbud.go.id. Artikatakbbi.com akan terus menambah fitur lengkap untuk pembelajaran all in one bahasa Indonesia untuk anda.